Minggu, 28 Mei 2017

20 TEMPAT WISATA KULINER BOGOR ENAK DAN TERPOPULER

tempat wisata kuliner bogor

Seperti daerah lainnya di Indonesia, wisata kuliner Bogor juga melimpah dan semua itu menawarkan kenikmatan yang tidak bisa Anda biarkan begitu saja. Dari cita rasa asli dan tradisional hingga kombinasi, sajian kuliner di kota ini memang sangat mengundang untuk Anda cicipi.

Beberapa tempat malah di sebut-sebut menyuguhkan panganan paling enak alias endes kalau kata anak zaman sekarang. Jadi, tempat mana saja yang dapat di sambangi terlebih dahulu?
Gambar utama: ulinulin.com

1. MBOK BEREK

Ayam goreng Mbok Berek memang rasanya berbeda dengan restoran serupa mana pun. Di olah dari ayam kampung tradisional yang terkenal akan rasa gurih dan tidak alot, serta banyak kremesan bertabur di atasnya.
wisata kuliner bogor - mbok berek
Sumber: urukyu.wordpress.com
Di tambah lalapan dan sambal pedas manis, ayam goreng ini cocok sebagai menu makan siang atau malam. Restoran biasanya buka dari jam 10.00 pagi hingga 10.00 malam.
Harganya pun tidak terlalu mahal, sekitar 30.000 sampai 50.000 rupiah saja.

2. NASI UDUK BANSUS

Namanya memang lucu dan unik. Bisa Anda tebak dari namanya, tempat makan ini memang menawarkan nasi uduk. Nasi yang lembut dan gurih, tersaji dalam keadaan terbungkus daun pisang.
nasi uduk bansus
nasi uduk bansus - gambar 1
nasi uduk bansus - gambar 2
Sambel kacangnya memiliki cita rasa tersendiri, yang membuat nasi uduk semakin nikmat.
Selain itu, pengunjung juga bisa memesan minuman Bansus. Bansus merupakan singkatan dari bandrek susu, wedang bandrek yang di suguhkan bersama susu panas.
Beralamat di Jalan Pahlawan.

3. LAKSA KP CINCAU

Menurut cerita, Laksa KP Cincau sudah berdiri sejak tahun 1950 dan selalu ramai oleh para pecinta kuliner sampai sekarang. Dari namanya saja sudah ketahuan, tempat ini menawarkan menu laksa.
laksa kp cincau
Sumber: Bogorgate.com
Untuk Anda yang belum tahu, laksa ini berwarna kekuningan seperti opor karena bumbu. Di dalamnya terdapat serundeng kelapa, taoge, santan kuning, bihun, tahu kuning dan telur rebus yang di siram kuah sedap dan bertabur daun kemangi.
Rasanya memang gurih sekali dan sangat tradisional. Lokasi tepat berada di Jalan Ranggagading (depan kampus STIE Kesatuan Bogor).
laksa kp cincau - gambar 1
Sumber: Tokopedia.com (Catering Ibu Atty) 

4. DILLENIA KITCHEN

Tak seperti restoran atau kafe pada umumnya, Dillenia Kitchen menawarkan beragam menu yang di olah dengan benar dan mengandung nutrisi tepat.
dillenia kitchen - gambar 1
dillenia kitchen
Sumber: Kulineri.com
Restoran tersebut cukup terkenal karena pengunjung benar-benar bisa menyantap panganan enak tanpa takut mengkonsumsi menu yang tidak sehat (tanpa menggunakan MSG dan bahan-bahan serupa sama sekali).
Dillenia Kitchen dapat kita temukan di Jalan Padjadjaran Blok Kosgoro No.25 Bogor, atau tepatnya seberang Hotel Pangrango.
Harganya? Restoran ini tentu menawarkan harga terjangkau.

5. KEDAI SOTO IBU RAHAYU

Di kedai ini, pengunjung bisa memilih varian Soto yang tidak biasa.
Dari Soto Wagyu hingga Rica pedas menggoda, tersedia di sini. Kuah soto gurih, di padukan dengan bahan-bahan segar, membuat cita rasanya semakin istimewa.
kedai soto ibu rahayu
Sumber: Kodeposindo.xyz
kedai soto ibu rahayu - gambar 1
Sumber: mediacibinong.blogspot.co.id
Tidak heran kalau Kedai Soto Ibu Rahayu tidak pernah sepi sepanjang hari, terutama hari minggu.
Beralamat di Jalan Raya Pajajaran No.117 (seberang Rumah Sakit Mulia).

6. SAUNG KURING

Saung Kuring memang sudah tidak asing lagi terutama bagi warga Bogor. Menu khas dari rumah makan ini sebenarnya adalah sambal. Tidak hanya terasa pedas tetapi juga sangat khas, yang tidak bisa kita temui di rumah makan lainnya.
saung kuring
saung kuring - gambar 1
Sumber: Saungkuring.com
Sambal super sedap di sajikan sebagai pelengkap menu utama nasi dan berbagai olahan ikan. Sajian ikannya pun cukup lengkap, mulai dari ikan mas, nila hingga gurame.
Harganya juga tidak mahal, mulai dari 13.000 rupiah saja. Rumah makan terletak di Jl. KH Sholeh Iskandar No.9.

7. SATE SUMSUM PAK OO

Warung sate satu ini juga terbilang khas. Tidak dengan daging ayam atau sapi, Pak OO menawarkan sate sumsum yang sudah di bumbui dengan baik sehingga menghadirkan rasa gurih, empuk dan mantap.
sate sumsum pak oo
Sumber: Travel.kompas.com (Muhammad Irzal A)
Di tambah sambal kacang spesial, menu ini memang tidak ada tandingannya.
Selain sate sumsum, warung Pak OO juga menawarkan menu sate ginjal dan hati yang tidak kalah sedap.
sate sumsum pak oo - gambar 1
Sumber: ulinulin.com
Hanya dengan 22.000 rupiah, Anda di jamin puas dan pasti ketagihan.

8. BASO SEUSEUPAN

Bagi penggemar bakso, rumah makan ini tidak boleh di lewatkan. Selain menawarkan varian umum seperti bakso polos, urat dan telur, Seuseupan juga memiliki gajih kering sebagai menu tambahan.
wisata kuliner bogor - baso seuseupan
Gajih ini akan semakin gurih setelah di celup ke dalam kuah. Teksturnya menjadi lebih lembut tetapi tetap crispy.
Harga mulai dari 11.000 rupiah saja, tidak mahal.
wisata kuliner bogor - baso seuseupan 1
Sumber: Kompasiana.com (yakusa)
Silakan kunjungi Baso Seuseupan di Jalan Raya Bangbarung No.3 Banjarjati (kawasan Bogor Utara).

9. MACARONI PANGGANG BOGOR

Walaupun bukan murni masakan Indonesia, menu makaroni panggang yang di tawarkan, telah menjadi salah satu oleh-oleh khas kota hujan.
Menu tersebut menggabungkan makaroni lembut yang di tambah dengan bumbu dan varian daging. Di atasnya, tertutup lapisan tebal berupa keju renyah.
macaroni panggang
Sumber: Diinfo.in
Macaroni Panggang terletak di Taman Kencana Jalan Salak No.24 Babakan.
Selain menu utama, beberapa menu asli Indonesia juga tersedia di sini, seperti nasi timbel peda bakar, nasi goreng dan lontong sayur.
macaroni panggang - gambar 1
Sumber: Myeatandtravelstory.wordpress.com

10. SOP DUREN LODAYA

Berbahan dasar durian, Sop Duren Lodaya menawarkan beberapa variasi menu. Tetapi tentu saja, sop duren-nya lah yang paling populer.
sop duren lodaya
Sumber: Pegipegi.com (Mariska Tracy)
Paduan daging durian lembut dan manis, di tambah es, topping keju serta bahan lain berupa buah-buahan ini, menghasilkan cita rasa yang sejuk segar, semakin cocok di santap pada siang hari.
sop duren lodaya - gambar 1
Sumber: asiknyaberbagipku.blogspot.co.id
Sop Duren Lodaya ada di Jalan Bangbarung RayaLodaya No. 1 dan Pahlawan No. 131.

11. WAROENG TAMAN

Penataan ruangannya sangat sederhana. Hampir tidak ada keistimewaan untuk Anda lihat selain lokasinya yang strategis, tepat di depan pusat kuliner Taman Kencana.
Saat sebagian besar rumah makan menawarkan menu spesifik, Waroeng menyuguhkan banyak sekali jenis masakan seperti nasi ayam panggang hingga gado-gado, berbagai jenis cake sampai masakan khas cina.
Harganya cukup terjangkau, tak mahal juga tidak murah.

12. KEDAI KITA

Kedai Kita tentu sudah tidak asing lagi bagi warga sekitar. Pizza yang di panggang dengan kayu bakar memang terkenal lezat.
kedai kita
Sumber: extraordinaryperson.wordpress.com
Sebenarnya, Kedai tersebut menawarkan beragam pilihan menu mulai dari nasi goreng, hingga makanan barat.
Tetapi, pizza yang secara khusus di bakar dengan tungku kayu ini merupakan menu terpopuler. Ukurannya cukup besar dengan maksimum konsumsi empat sampai lima orang dewasa.
kedai kita - gambar 1
Sumber: Ansertravel.com
Pilihannya pun cukup bervariasi dan menarik. Selain menu yang enak, Kedai Kita juga memberikan harga yang ramah kantong.

13. RUMAH CUPCAKES DAN BBQ

Tempat ini lebih mirip kafe atau bistro yang sedang di gemari anak muda zaman sekarang. Seperti namanya, Rumah Cupcakes dan BBQ menyajikan berbagai macam cupcake lucu, menarik dan sangat enak.
rumah cupcakes
Sumber: Pergikuliner.com
Selain menu khas, berbagai jenis kue lain seperti cake stroberi dan coklat juga ada di sini. Untuk Anda yang ingin makan besar, nasi sapi bumbu BBQ dan BBQ ribs bisa menjadi pilihan.
rumah cupcakes - gambar 1
Sumber: Irmasenja.com
rumah cupcakes - gambar 2
Sumber: Rofidahsadiyah.blogspot.co.id
Setiap hari, rumah makan ini selalu penuh oleh pengunjung (rata-rata pelajar dan anak kuliahan).
Lokasinya berada di Jl. Sanggabuana no.4 Bogor.

14. ASINAN JAGUNG BAKAR

Asinan Jagung Bakar termasuk jajanan khas dari Bogor. Kalau belum pernah mencicipi, makanan ini mungkin terdengar asing.
asinan jagung bakar - gambar 2
Sumber: Lifestyle.okezone.com (Putra Ramadhani Astyawan)
Jagung manis yang sudah di bakar, di pisahkan dari bonggolnya. Pipil jagung kemudian di siram dengan kuah asinan perpaduan air cuka, cabai dan gula. Di bubuhi mentimun dan kerupuk asinan, Asinan Jagung Bakar tidak saja berasa manis, namun juga pedas serta segar.
asinan jagung bakar
Sumber: Bogor.tribunnews.com
asinan jagung bakar - gambar 1
Sumber: Travel.kompas.com
Harganya pun tidak mahal. Sayang, panganan tersebut biasa di jual oleh pedagang kaki lima yang tidak menyediakan meja dan kursi.

15. RUMAH APEL

Selain menyediakan menu seperti yoghurt dan pisang bakar, tempat ini jelas menawarkan kuliner khas, yakni apple pie atau pai apel.
rumah apel
Sumber: ulinulin.com
Pai bahkan tersedia dalam bentuk hati yang cocok di jadikan kejutan untuk orang tersayang. Selain itu, Rumah Apel juga menawarkan varian pai lain seperti coklat, ayam dan keju.
rumah apel - gambar 1
Sumber: Hello-pet.com
Umumnya, pengunjung lebih sering memesan curst pie atau kulit pai-nya saja. Selain harga yang pantas, rasanya memang enak.

16. DEATH BY CHOCOLATE

Tempat ini di beri tema (warna) sesuai menu andalannya, yakni kue coklat tiga lapis dengan bagian tengah yang bisa meleleh.
Menu spageti-nya pun memang enak dan unik, serta pilihan menu lain seperti omelet, milkshake dan nasi goreng (menurut penuturan beberapa pengunjung, tidak terlalu istimewa).
death by chocolate
Sumber: Atikhacitra.blogspot.co.id
Death By Chocolate memiliki dekorasi unik yang mengambil tema horor. Saat sedang makan, Anda akan melihat beberapa makhluk mistis berjalan ke sana ke mari.
Cobalah mampir saat malam hari. Suasananya benar-benar terasa horor.

17. CUNGKRING SURYAKENCANA

Panganan tersebut terbuat dari kepala dan kikil sapi yang sudah di beri bumbu kuning, lalu di masak seperti sate.
Di sajikan dengan sambal kacang halus, sedikit kecap, dan lontong sebagai pelengkap. Tidak hanya enak, Cungkring juga menjadi ciri dari cita rasa lokal.
cungkring
Sumber: Travel.kompas.com (Muhammad Irzal A)
cungkring - gambar 1
Sumber: Hellobogor.com (Banyu Murti)
Jika ingin mencoba, datanglah ke Jalan Suryakencana, Sukasari. Sebagai catatan, ukuran satu porsinya cukup kecil.

18. MOMO MILK

Momo Milk merupakan kafe khusus yang menyediakan menu berbahan dasar susu. Berbagai jenis minuman yang di tawarkan antara lain adalah susu karamel, melon, mangga, anggur dan oreo.
momo milk
Sumber: Ceritaperut.com
Karena varian rasa yang tidak umum tersedia di toko, tempat ini selalu penuh oleh pengunjung. Tentu saja, ada beberapa menu cemilan sebagai teman minum susu.
momo milk - gambar 1
Sumber: Hellobogor.com (Angga Dwinovantyo)

19. BAPATONG

Kalau Anda sedang berwisata kuliner di Bogor, jangan lupa pula mencicipi Bapatong. Bapatong ini sebenarnya singkatan dari Bakso Kupat Gentong. Kesemuanya di potong berbentuk dadu.
bapatong
Sumber: Perutgendut.com
Dalam semangkok Bapatong, kita akan mendapati mi kuning, kaldu sapi serta pangsit. Kuah yang gurih meresap pada kupat dan bakso di dalamnya, benar-benar terasa nikmat dan segar.
Tambahkan sambal dan perasan jeruk, Anda pasti ingin tambah lagi.
Seporsi Bapatong di beri harga sekitar 15.000 rupiah.

20. ES BIR KOCOK

Walaupun bernama bir, minuman ini tidak berbahan dasar alkohol. Sebaliknya, malah di buat dari rempah-rempah lokal seperti kayu manis, jahe, cengkeh dan gula aren.
bir kocok
Sumber: Ksmtour.com
Setelah semua rempah di masak bersama, minuman di kocok terlebih dahulu sampai mengeluarkan busa seperti bir. Baru setelah itu di bubuhi dengan es batu.
bir kocok - gambar 1
Sumber: Penabiru.com
Harga Bir Kocok juga sangat murah, hanya 3.000 rupiah saja per gelas.
kesimpulan, kota Bogor menyimpan banyak sekali kekayaan kuliner yang layak untuk Anda cicipi. Sempatkanlah untuk mencicipi semuanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar